Friday, June 22, 2012

Hari Jadi Kota Jakarta Ke 485 Tahun 2012

Hari Jadi Kota Jakarta Ke 485 Tahun 2012 | Ulang Tahun Kota jakarta ke 485 tahun 2012 - "Jakarta ibukota Indonesia ,,, jakarta kita semua.... " Lirik lagu yang sudah tak asing lagi dalam belantika musik tanah air, Lagu tersebut merupakan salah satu apresiasi kepada kota jakarta. Pada hari ini 22 Juni 2012 merupakan hari bersejarah bagi kota jakarta karena Hari ini merupakan hari Jadi kota Jakarta ke 485.

Dilihat dari perjalanan umurnya yang sudah berusia 485, tentunya menjadi tanda plus tersendiri bagi kota jakarta. Di usia yang sudah cukup panjang masih memberikan sebuah Eksitensi yang tinggi bagi warganya. Jakarta sebagai Ibukota Indonesia mempunyai peranan penting dalam stabilitas di segala bidang terutama di bidang ekonomi dan pemerintahan.

Permasalahan di kota Jakarta merupakan masalah lama yang terus menjamur hingga kini adalah di bidang lalu lintas, Kepadatan kota Jakarta yang sudah tak terkendali membuat lalu lintas menjadi padat yang akhirnya menimbulkan kemacetan dan angka kecelakaan yang tinggi. Selain itu Banjir juga menjadi masalah pokok di kota jakarta yang hingga kini belum teratasi.



Di ulang tahun kota jakarta ke 485 mudah - mudahan bisa teratasi apalagi sebentar lagi kota jakarta akan menggelar PILKADA sehingga Para pemimpin kota jakarta kedepannya bisa menyelesaikan masalah yang ada di ibukota. Melalui HUT kota Jakarta Ke 485 ini di harapkan kota Jakarta semakin maju , damai sejahtera dan bisa menjadi kota metropolitan yang bisa menjadi contoh bagi kota lain.

Pada Peringatan HUT kota Jakarta ke 485 ini banyak sekali Acara yang di gelar oleh pemerintah terkait maupun pihak swasta yang ikut memeriahkan hari jadi kota jakarta 2012 ini. Acara musik yang di adakan oleh beberapa stasiun TV Swasta dan negeri menjadi momen tersendiri bagi kota jakarta.

Segenap Crew Sanggarseo Mengucapkan Dirgahayu kota Jakarta Ke 485 semoga semakin berjaya, aman damai dan makmur.
4.5

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.