Friday, August 3, 2012

Yuk, Membuat Makanan ala Jepang 3!

http://indahkeluargaku.blogspot.com/2012/08/yuk-membuat-makanan-ala-jepang-3.html



Sajian ala Jepang banyak digemari di Indonesia, jenisnya bermacam-macam, ada yang otentik ada juga yang sudah mengalami modifikasi rasa. Kebanyakan disesuaikan dengan lidah mayoritas penduduk Indonesia yang suka masakan spicy.

Berikut ini akan disajikan makanan ala Jepang, yaitu:

Wagyu Sirloin Steak
Bahan:
  • 150 gram wagyu beef sirloin.
  • 50 gram wortel.
  • 50 gram bawang bombai.
  • 50 gram bawang pre.
  • 100 ml saus teriyaki.
  • 50 gram bawang putih.
  • 50 gram asparagus.
  • 30 gram mirin.
  • 30 ml sake.
  • Garam secukupnya.
Cara membuat:
  • Panggang sirloin dengan api kecil sekitar sepuluh menit untuk medium well.
  • Tumis wortel, bawang bombai dan bawang pre dengan sedikit garam, mirin dan sake.
  • Rebus asparagus setengah matang, setelah itu direndam dengan air es, lalu potong menjadi delapan bagian.
  • Rebus saus teriyaki dengan irisan bawang putih sampai mendidih, dinginkan.
  • Tata asparagus di atas piring  berserta tumisan sayuran.
  • Letakkan irisan daging wagyu di atas tumisan sayuran.
  • Siram dengan saus teriyaki yang sudah dididihkan.
  • Sajikan dalam keadaan panas.

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.