Sunday, October 14, 2012

Mandiri E-Money dan Mandiri Travel Card

PT. Bank Mandiri adalah salah satu bank di Indonesia yang selalu mengedepankan pelayanan bagi pelanggannya.Pada blan Okober ini bank Mandiri meluncurkan produk baru yaitu  kartu kredit perjalanan (travel card) atau SKYZ card dan kartu prabayar e-money card. Kedua produk ini di luncurkan sebagai pengembangan layanan konsumen bank mandiri.

Produk Mandiri  e-money. adalah rebranding seluruh kartu prabayar yang penggunaannya satu kartu untuk pembayaran banyak fasilitas seperti pembayaran tol, bis, bahan bakar minyak (BBM), parkir dan belanja di toko ritel.



Tahap awal, perseroan membidik 100.000 - 200.000 penerbitan Mandiri e-money dengan plafon simpanan maksimal sebesar Rp 1 juta. "Tahun depan kami akan memperbesar plafon nilai simpanan mencapai Rp 5 juta," kata Rico.

Sedangkan, Mandiri travel card atau SKYZ card akan membidik 40.000 kartu. Travel card ini produk tambahan kartu kredit Mandiri. Tambahan informasi saja, Mandiri SKYZ card merupakan rebranding kartu kredit Mastercard Titanium untuk nasabah kartu yang sering melakukan perjalanan ke luar negeri.(*)
4.5

No comments:

Post a Comment

Note: Only a member of this blog may post a comment.